info@adlfresh.com
Jl. Papanggo Raya No.5&6
Selain memiliki rasa yang menyegarkan, buah jeruk juga memiliki segudang manfaat untuk kesehatan, lho. Salah satunya adalah menjaga kesehatan saluran pencernaan. Nah, untuk mengetahui manfaat lain dari buah dengan rasa asam manis ini
Buah jeruk memiliki banyak jenis, ada jeruk kasturi, jeruk mandarin, jeruk medan, jeruk nipis, jeruk bali, hingga jeruk sunkist. Namun, apa pun jenisnya, ada beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan mengonsumsi buah jeruk
Meningkatkan daya tahan tubuh
Hampir semua orang tahu bahwa jeruk adalah sumber vitamin C yang baik dikonsumsi setiap hari. Vitamin ini berperan penting dalam menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit.
Selain vitamin C, buah jeruk juga kaya akan kandungan antioksidan yang berperan penting dalam menangkal efek paparan radikal bebas.
Mendukung kesehatan sistem cerna
Selain mengandung cukup banyak air, jeruk juga mengandung serat yang baik untuk kesehatan sistem cerna. Serat pada buah jeruk bertanggung jawab dalam menjaga kesehatan usus, meningkatkan jumlah bakteri baik di dalam usus, melancarkan proses pencernaan, serta membuatmu kenyang lebih lama.